Sky Blue Bobblehead Bunny -->

Tanjakan Cinta, Antara Keindahan Alam dan Mitos Cinta

Tanjakan Cinta - Apakah Anda pernah mendengar nama Tanjakan Cinta? Anda pernah melewati tanjakan tersebut? Mungkin bagi seseorang yang baru pertama kali mendengar nama Tanjakan Cinta akan menggambarkannya dengan sebuah tanjakan yang ditumbuhi dengan bunga yang berwarna-warni seperti film india, sepasang kekasih yang sedang asik bersenda gurau dan sebuah suasana yang romantis. Anggapan ini memang benar, Tanjakan Cinta adalah sebuah tanjakan yang syarat akan keindahan dan "cinta", namun tidak dengan bunga yang berwarna-warni. hehehe.
Tak dapat dipungkiri, Tanjakan Cinta memang merupakan sebuah spot dengan sejuta keindahan yang sangat mempesona. Letaknya yang bersanding dengan Ranu Kumbolo, semakin menambah daya tarik tersendiri bagi para pendaki Gunung Semeru. Dari puncak Tanjakan Cinta ini kita bisa menikmati keindahan Ranu Kumbolo yang sangat terkenal itu. Gak percaya? Silakan Anda lihat gambar di bawah ini.


Namun dibalik keindahan serta daya tariknya, Tanjakan Cinta menyimpan sebuah mitos yang sangat terkenal di kalangan pendaki Gunung di Indonesia. Nama Tanjakan Cinta berasal dari sebuah mitos yang beredar di kalangan pendaki. Beberapa sumber menyebutkan bahwa mitos ini lahir dari sebuah kisah tragis yang dialami oleh sepasang tunangan saat mendaki tanjakan tersebut.

Tragedi itu terjadi saat si lelaki melewati tanjakan tersebut terlebih dulu, sementara itu calon istrinya mengikutinya dari belakang. Saat itu si wanita sudah sangat kecapekan, namun si lelaki tidak mengetahui hal itu. Lelaki itu terus naik dan melihat ke atas sambil foto-foto. Pendaki wanita tersebut tiba-tiba pingsan dan jatuh terguling ke bawah dan kemudian tewas.

Selain mitos di atas ada satu lagi kepercayaan yang beredar di kalangan para pendaki, kepercayaan itu menyebutkan barang siapa yang bisa terus berjalan tanpa berhenti hingga di atas bukit dan tanpa menoleh ke belakang, jika sedang jatuh cinta akan berakhir bahagia. Jadi inget adegan kocak si Zafran dan Ian dalam film 5cm.

Demikian secuil kisah dari salah satu bagian Gunung Semeru yang bernama Tanjakan Cinta. Bukan sebuah tanjakan biasa, akan tetapi sebuah tanjakan yang telah mengambil perhatian bagi mereka yang telah melewatinya. Salam Hijau Untuk Ibu Pertiwi.

 

0 komentar: